Mencari turunan dari x3

Sekarang kita akan belajar mencari turunan dasar dari suatu fungsi. Dengan mengingat sifat penurunannya, soalnya bisa dikerjakan dengan mudah.



Soal :

1. Hitunglah turunan dari x³!


Mari ingat lagi sifat penurunan :

f(x) = axb

f ' (x) = ab(xb-1)

Langkahnya adalah :
  • pangkat "b" dibawa ke depan dan dikalikan dengan a (angka di depan x)
  • kemudian pangkatnya dikurang dengan 1
f '(x) adalah turunan dari f(x)

Selesai..
Itulah langkah menurunkan suatu fungsi f(x).




Sekarang kita kerjakan soalnya..

f(x) = x3

  • karena tidak ada angka di depan x, itu artinya dikali dengan 1

f(x) = 1.x3



Turunannya adalah :

f '(x) = 1.3(x3-1)

f '(x) = 3x2


Jadi, turunan dari xadalah 3x2



Soal :

2. Hitunglah turunan dari f(x) = 2x³ + 3x²!


Langkah menurunkannya adalah satu per satu.
  • 2x³ diturunkan
  • 3x² juga diturunkan





f(x) = 2x³ + 3x²


Turunannya adalah :

f '(x) = 2.3(x3-1) + 3.2(x2-1)

f '(x) = 6x+ 6(x1)

f '(x) = 6x+ 6x


Itulah turunannya..




Soal :

3. Turunan dari f(x) = 3x-2 - x3



f(x) = 3x-2 - x3


Turunannya adalah :

f '(x) = 3(-2)(x-2-1) - 3(x3-1)

f '(x) = -6x-3 - 3x2


  • bentuk diatas masih memiliki pangkat negatif
  • pangkat negatif ini bisa diubah menjadi pangkat positif dengan cara menjadikannya penyebut, bentuknya pecahan



Itulah jawabannya..



Baca juga :

Post a Comment for "Mencari turunan dari x3"